Warta Press • Musik Islami – Sejak platform You Tube populer sebagai wahana menampilkan karya-karya musik terbaik, di segmen lagu-lagu Islami muncul nama Nissa Sabyan dengan debutnya Ya Habibal Qolbi lima tahun lalu, dan saat ini (21/3/2023) video klip lagu tersebut telah ditonton 369 juta kali.
Rating lagu Nissa yang lain tercatat: Deen Assalam 304 juta kali ditonton; Rohman Ya Rohman 194 juta kali; Ya Maulana 375 juta kali dan Aisyah Istri Rasulullah 161 juta kali dengan like 2,3 juta suka.
Ternyata kini Nissa punya pesaing baru, seorang bocah cilik (bocil) imut yang meski suaranya masih cadel-cadel tapi banyak yang nonton. Videonya dipublikasikan di kanal YouTube nya: Aishwa Nahla Official.
Video lagu Nahla umumnya bertema islami, dan memiliki banyak penggemar, misalnya: lagu Bunda telah ditonton 181 juta kali; Isyfa ‘Lana 228 juta kali; Adek Baju Merah 159 juta kali; lagu Allahul Kaafi ditonton 408 juta kali dalam 2 tahun ini.
Meski demikian, tidak ada persaingan di antara kedua penyanyi lagu islami ini. Nissa dan Aishwa Nahla dalam beberapa momen terlihat akrab dan berkolaborasi. (Olv/wp). **