WartaPress, Bogor (Foto: Presiden Joko Widodo) – Untuk pertama kalinya sejak naik tahta, Kaisar Jepang Naruhito bersama Permainsuri Masako lakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia.
Diumumkan dilaman akun Presiden Joko Widodo pada Senin (19/6), “Menyambut kedatangan Yang Mulia Kaisar Jepang Naruhito dan Permaisuri Masako di Istana Bogor, hari ini dengan upacara penyambutan kenegaraan, memperdengarkan lagu kebangsaan kedua negara, dentuman meriam 21 kali, dan inspeksi pasukan kehormatan. Inilah kunjungan kenegaraan pertama Kaisar Naruhito ke Indonesia sejak naik tahta pada 1 Mei 2019.” Tulisnya.
Presiden mengatakan, sempat memperlihatkan ikan arwana super red kepada Kaisar, lalu bersama-sama menanam pohon gaharu di halaman belakang istana. Kunjungan Kaisar Naruhito di Istana Bogor diakhiri dengan jamuan santap siang kenegaraan di Ruang Garuda yang diselingi perbincangan hangat.
“Selamat datang Yang Mulia Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako.” Ucap Presiden. (Red1/ed-wp). **