WP, Kota Malang – Berbagai kegiatan keolahragaan yang sekaligus menunjang kepariwisataan digelar di Kota Malang. Pj. Walikota Malang, Wahyu Hidayat, melepas ratusan peserta Ngalam Heritage Run 2023 dengan rute 10 km di mulai dari Stadion Gajayana Kota Malang, Minggu (12/11/2023).
Wahyu Hidayat menuturkan, kegiatan tersebut mendapatkan respon antusias yang sangat luar biasa. Baik dari masyarakat, penggemar lari, komunitas maupun instansi vertikal yang juga banyak turut menjadi peserta dalam kegiatan yang sudah digelar rutin setiap tahun oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang itu.
“Antusiasnya sangat luar biasa, sebenarnya kita hanya membatasi 200 peserta, tapi ternyata tiga hari dibuka sudah ada 900 peserta yang mendaftar,” tutur Wahyu, Minggu (12/11/2023).
Pj Wali Kota Malang ini mengapresiasi kegiatan fun run yang saat ini menjadi wisata olahraga favorit masyarakat.
“Saya mengapresiasi kegiatan ini, karena kegiatan ini murah dan mudah untuk diikuti oleh banyak kalangan,” tambahnya.
Melalui kegitan ini juga bertujuan untuk mengenalkan pariwisata di Kota Malang. Ngalam Heritage Run ini menjadi penggagas terciptanya wisata olahraga di Kota Malang.
“Karena kegiatan ini berjarak 10 km dan konsepnya fun run, sehingga bisa mengenalkan kepada masyarakat utamanya penggemar lari terkait spot-spot kawasan heritage sambil berlari,” tegas Wahyu.
Pj. Pemkot Malang itu berharap lanskap Kota Malang yang kaya akan bangunan-bangunan heritage dapat menyuguhkan daya pikat yang berkesan di hati para peserta yang hadir serta wisatawan yang berkunjung ke Kota Malang
“Kegiatan ini sangat baik sekali untuk mengenalkan pariwisata apalagi ada banyak peserta dari luar Kota Malang sehingga diharapkan mereka dapat getok tular tentang pariwisata yang ada di Kota Malang,” katanya lagi.
Turut hadir dalam acara tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kota Malang, Kepala Perangkat Daerah Pemkot Malang, KONI Kota Malang. (Aak/la/wp). **