Scroll ke bawah untuk membaca
Example floating
Example floating
Pemilu-Pilkada

Potensial Jadi Calon Wali Kota Malang, Dr. Nurcholis Tak Ambisi Jabatan

210
×

Potensial Jadi Calon Wali Kota Malang, Dr. Nurcholis Tak Ambisi Jabatan

Sebarkan artikel ini

Tokoh yang akrab disapa Sam Rektor ini tidak akan maju jika Abah Anton dan Sutiaji mencalonkan diri

WartaPress, Kota Malang – Salah satu tokoh berpengaruh yang digadang bakal maju dalam bursa pemilihan Wali Kota Malang November mendatang adalah Dr. Nurcholis Sunuyeko, M.Si, Rektor Universitas Insan Budi Utomo (IBU).

Sering tampil santai, akademisi yang akran disapa Sam Rektor ini menjadi sosok yang dekat dengan anak muda, organisasi kemasyarakatan dan dunia pers. Di bawah kepemimpinannya, olahraga Esports Indonesia (ESI) Kota Malang meraih banyak prestasi. Perguruan tinggi swasta yang dulu namanya IKIP Budi Utomo, kini menjadi Universitas Insan Budi Utomo, berkembang pesat tak lain karena perannya yang memang menguasai seluk beluk dunia pendidikan.

Baca Juga:  Ribuan Mahasiswa dan Arek Ngalam nilai Gibran Mbois, layak dampingi Prabowo maju di pilpres 2024

Kota Malang sebagai kota pendidikan, dimana terdapat ratusan ribu mahasiswa yang tersebar dilebih dari 35 perguruan tinggi, memiliki potensi tersendiri yang membedakannya dengan daerah lain di Jawa Timur ini. Sehingga pemimpin Kota Malang ke depan diharapkan datang dari figur yang paham strategi pengelolaan potensi pendidikan, inovasi pembangunan dan pengembangan daerah era 4.0 menyambut Indonesia Emas.

Baca Juga:  Pj. Wali Kota Malang Ingatkan Pilkada Bukan Sekedar Euforia Politik

Pada kondisi jelang pilwali Kota Malang yang krisis figur yang menguasai dunia pendidikan, sosok Sam Rektor didukung untuk maju sebagai calon Wali Kota Malang di pilkada nanti.

Dr Nurcholis menjawab diplomatis, bahwa tidak tertutup kemungkinan untuk maju menjadi calon Wali Kota, dengan beberapa pertimbangan logis. ”Saya tidak akan maju jika sudah ada Abah Anton dan Mas Sutiaji. Beliau-beliau ini punya pengalaman dan juga logistiknya mantap,” katanya kepada media Jumat lalu.

Baca Juga:  BMI Demokrat Blitar Raya Siap Menangkan Pasangan Muhibbin-Elim

Diketahui, Abah Anton merupakan mantan Wali Kota Malang yang disebut berpeluang maju sebagai kandidat, namun sejauh ini belum ada kepastian dari figur tersebut. Sementara Sutiaji juga merupakan mantan Wali Kota Malang yang pensiun tahun lalu. Pada era Wali Kota Abah Anton, Sutiaji merupakan Wakil Walikota Malang. (Red2/la/wp). **

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *