Scroll ke bawah untuk membaca
Example floating
Example floating
AnalisaPasar Digital

Harga Bitcoin Anjlok Bersamaan dengan Memanasnya Eskalasi Timur Tengah

167
×

Harga Bitcoin Anjlok Bersamaan dengan Memanasnya Eskalasi Timur Tengah

Sebarkan artikel ini

WartaPress, InfoKripto – Setelah sehari sebelumnya sempat tembus ke harga Rp 1 miliar di exchange Indodax misalnya, tiba-tiba harga koin utama ini anjlok mulai Rabu dini hari (2/10) dengan harga terendah sekitar Rp 925 juta, dibanyak platform.

Banyak yang menilai guncangan harga Bitcoin koin kripto lainnya tak lepas dari reaksi traders kripto terhadap meningkatnya ketegangan di Timur Tengah. Dimana pada Selasa malam Iran menembak Tel Aviv Israel dengan ratusan rudal balistik berdaya ledak tinggi. Israel mengancam akan melakukan serangan balasan dengan lebih besar. Peningkatan konflik ini berpotensi mengganggu stabilitas harga migas dan lainnya bahkan dikhawatirkan meluas ke arah Perang Dunia III.

Baca Juga:  Pajak Perdagangan Kripto Naik, Sejumlah Exchange Berikan Penjelasan

Memasuki Kamis (3/10) pukul 01.00 WIB, harga Bitcoin masih stagnan di angka kisaran antara Rp 941 – 945 juta di sejumlah exchange nasional maupun global. Harga ini merosot jauh dibanding beberapa hari sebelumnya.

Kondisi ini belum bisa diprediksi ke depannya, para trader masih menunggu serta memantau perkembangan dan grafik dari koin-koin kripto. Masyarakat diharapkan teliti membaca pasar dan peluang di sektor yang memiliki resiko loss yang cukup tinggi ini. (Red2/wp). **

Baca Juga:  Pemulihan Ekonomi Pemerintahan Prabowo Masih Omon-Omon
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *